Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Fajar/Fikri ke Final Australian Open 2025 Usai Menang Perang Saudara 
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Indonesia Open 2024: Super Sengit! Sabar/Reza Kalahkan Rahmat/Yeremia

Selasa, 04 Juni 2024 - 18:07:00 WIB
Hasil Indonesia Open 2024: Super Sengit! Sabar/Reza Kalahkan Rahmat/Yeremia
Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani mengalahkan kompatriot mereka, Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Foto: PBSI)
Advertisement . Scroll to see content

Pertarungan sengit masih berlanjut di awal game kedua di mana kedua pasangan silih berganti memimpin hingga mencapai skor 5-5. Selepas itu, Sabar/Reza mampu menyerang dengan lebih tajam sehingga bisa menjauh dengan keunggulan 10-5.

Namun, lagi-lagi Yeremia/Rahmat bisa memberikan perlawanan dan menyamakan skor menjadi 11-11. Kedua pasangan lanjut saling serang dan terus kejar mengejar angka sampai menginjak skor 17-17.

Tak sampai di situ, Sabar/Reza dan Yeremia/Rahmat terus saling menyerang dan bertahan sama baiknya. Akan tetapi, setelah imbang 20-20, akhirnya Sabar/Reza bisa merebut gim kedua dengan skor 24-22.

Pada game penentuan, Yeremia/Rahmat berhasil mendominasi lebih dulu dan memimpin di angka 6-2. Mereka terus unggul dalam kedudukan 11-8 dan 16-13.

Akan tetapi, selepas itu Yeremia/Rahmat lengah dan membuat Sabar/Reza mengejar di angka 16-16. Skor imbang pun terus terjadi sampai menginjak skor 20-20. Setelah itu, Sabar/Reza berhasil menguci kemenangan di game ketiga dengan skor 26-24. 

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut