Hasil Korea Open 2023: Libas Duo Denmark, Pramudya/Yeremia ke 16 Besar
Seusai jeda, Pramudya/Yeremia mencoba mengejar ketertinggalan. Mereka bermain lepas namun disiplin untuk mencuri poin. Hasilnya manis, ganda putra ranking 25 dunia itu mengunci kemenangan di gim pertama dengan skor 21-18.
Pada gim kedua, Pramudya/Yeremia tancap gas menghancurkan pertahanan Bay/Molhede. Akan tetapi, ganda putra ranking 31 dunia itu mengantisipasi serangan Pramudya/Yeremia dengan baik.
Pramudya/Yeremia memutar otak untuk mencari kelemahan keduanya. Pada jeda interval, Pramudya/Yeremia mengamankan keunggulan dengan skor 11-7.
Usai jeda, permainan juara Indonesia Masters 2022 itu semakin terbaca oleh Bay/Molhede. Akan tetapi, Pramudya/Yeremia akhirnya mampu mempertahankan keunggulan dan mengunci kemenangan dengan skor 21-16.
Editor: Reynaldi Hermawan