Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Super League: Derby Jatim Panas! Persik Kediri Tahan Persebaya Surabaya
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Liga 1: Persik Libas Barito Putera, Tim Macan Putih Lanjutkan Tren Positif

Sabtu, 04 Maret 2023 - 17:07:00 WIB
Hasil Liga 1: Persik Libas Barito Putera, Tim Macan Putih Lanjutkan Tren Positif
Persik mengalahkan Barito Putera 2-0 dalam laga Liga 1 2022/2023, Sabtu (4/3/2023). (Foto: Instagram/persikfckediri)
Advertisement . Scroll to see content

KEDIRI, iNews.id - Persik Kediri mengalahkan Barito Putera dengan skor 2-0 dalam lanjutan Liga 1 2022/2023. Duel itu tersaji di Stadion Brawijaya, Kediri, Sabtu (4/3/2023).

Salah satu gol Persik dicetak oleh Hamra Hehanussa. Hasil itu menjadi tiga kemenangan beruntun tim Macan Putih asuhan Divaldo Alves.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Persik Kediri langsung mendominasi permainan atas Barito Putera sejak awal babak pertama. Buktinya mereka terus membombardir pertahanan tim tamu.

Pada menit ke-15, Skuad Macan Putih -julukan Persik- unggul 1-0 atas Barito Putera. Gol itu diciptakan oleh Hamra Hehanussa lewat sundulan keras ke gawang Barito Putera.

Persik Kediri makin percaya diri dalam laga itu. Hal tersebut tim asal Jawa Timur itu kembali mencetak gol lewat Renan Silva pada menit ke-28 dengan sepakan terukur.

Barito Putera kemudian mulai terlecut untuk mencetak gol balasan. Namun, sampai akhir babak pertama Persik masih unggul 2-0 atas tim tersebut.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut