Hasil Liga Futsal Profesional: Bersaing Ketat, Kebumen Angels Diimbangi Putri Sumsel
PONTIANAK, iNews.id – Kebumen Angels ditahan imbang 2-2 oleh Putri Sumsel dalam laga lanjutan Liga Futsal Profesional Putri 2021. Laga tersebut berlangsung di GOR Tegal Selatan, Tegal, pada Sabtu (2/7/2022) siang WIB.
Kedua tim kembali gagal mencuri kemenangan sama seperti pertemuan pertama mereka pada musim ini. Sebelumnya, di pertemuan pertama Kebumen Angels dan Putri Sumsel juga bermain imbang tapi dengan skor 1-1.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Kebumen Angels langsung tancap gas sejak pertandingan dimulai. Mereka mengambil inisiatif menyerang dan nyaris unggul saat laga baru berjalan satu menit.
Sayangnya, kemelut di depan gawang Putri Sumsel tak mampu mereka manfaatkan dengan baik. Bola yang disepak oleh Furi Indarti mengarah tepat ke pelukan kiper lawan.
Namun, setelah itu Putri Sumsel langsung merespons dengan cepat. Dalam kurun waktu tiga menit mereka mendapatkan tiga peluang.
Beruntung bagi Kebumen Angels, Nilam Putri Febriyani tampil sangat apik di barisan belakang. Dia berkali-kali menghadang sepakan keras yang dilesatkan para pemain Putri Sumsel.
Setelah itu, pertandingan berlangsung semakin seru karena kedua tim saling jual beli serangan. Akan tetapi, hingga 10 menit laga berjalan go yang ditunggu tak kunjung datang.
Pada menit 11, Kebumen Angels mendapatkan peluang emas. Namun, lagi-lagi Apriyani Lestari mampu menepis bola tendangan yang dilesatkan Nilam Putri.
Selepas itu, sebenarnya kedua tim terus berusaha memecah kebuntuan dengan serangan yang mereka lakukan. Akan tetapi, mereka sama-sama sering melakukan salah passing sehingga serangan yang mereka bangun sering putus di tengah jalan.
Terus menekan, akhirnya Kebumen Angels membuka papan skor persis sebelum turun minum. Adalah Syenida Meryfandina yang menjadi pencetak gol usai mengolongi Apriyani dengan tendangan mendatarnya. Babak pertama pun ditutup dengan skor 1-0 untuk keunggulan Kebumen Angels.