TOKYO, iNews.id- Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie menang mudah laga pertama di fase grup Olimpiade Tokyo 2020. Dia mengalahkan Aram Mahmoud dari IOC Refugee Olympic Team hanya dalam 30 menit.
Jonatan menang dalam dua set langsung. Jonatan menang 21-8 dan 21-14 atas Mahmoud di Musashino Forest Sport Plaza, Sabtu (23/7/2021).
Jonatan tampil dominan sejak game pertama dimulai. Sejak awal, dia sudah memimpin dengan skor 4-1. Dia sama sekali tak mengalami kesulitan dan terus mengumpulkan angka.
Keadaan itu membuat pemain yang kerapm dipanggil Jojo itu unggul 10-3. Pukulannya lalu gagal dikembalikan Mahmoud, sehingga Jojo memimpin 11-4 ketika interval.
Setelah itu, Jojo sama sekali tak mengendurkan permainannya. Dia dengan cermat dapat mematikan langkah Mahmoud untuk memperlebar keunggulan dengan skor 17-6.
Editor : Ibnu Hariyanto
Follow Berita iNews di Google News