Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Video Call di iNews Premium Sport, Jonathan Christie Ternyata Sedang Antar Istri Periksa Kandungan
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Piala Thomas: Raih Kemenangan, Firman Bawa Indonesia Juara Grup

Rabu, 23 Mei 2018 - 19:06:00 WIB
Hasil Piala Thomas: Raih Kemenangan, Firman Bawa Indonesia Juara Grup
Firman Abdul Kholik. (Foto: ANTARA/Puspa Perwitasari)
Advertisement . Scroll to see content

BANGKOK, iNews.id – Tunggal ketiga sekaligus pemain terakhir Tim Thomas Indonesia Firman Abdul Kholik menang 20-22, 21-15 dan 21-12 melawan wakil Korea Selatan (Korsel) Ha Young-woong di Impact Arena, Bangkok, Rabu (23/5/2018) malam. Berkat kemenangan itu, Indonesia menang 3-2 dan menjadi juara Grup B.

Pada laga yang disiarkan iNews itu, Firman tampil ngotot di awal game dan unggul 13-5. Bahkan pebulu tangkis berusia 20 tahun itu sempat memimpin 20-12. Namun, dia kehilangan konsentrasi yang bisa dimanfaatkan Young-woong untuk menyamakan kedudukan 20-20. Wakil Korsel itu di luar dugaan bisa melakukan comeback dan menutup game dengan kemenangan 22-20.

Tak ingin mengulangi kesalahan yang sama, Firman bermain lebih fokus pada game kedua dan unggul cepat 16-9. Pria kelahiran Jawa Barat bisa meneruskan penampilan apiknya sepanjang game dan mengunci kemenangan 21-15 sekaligus memaksa pertandingan dilanjutkan ke rubber game.

Pada game penentuan, Firman langsung tancap gas dan memimpin 10-6. Berkat kecerdikannya, dia berhasil menjaga keunggulan hingga 16-10. Firman akhirnya mendapat match poin di angka 20-12. Pebulu tangkis kidal itu akhirnya memenangkan game pamungkas dengan smash keras yang tak bisa dihalau Young-woong.

Editor: Haryo Jati Waseso

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut