Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Indonesia Tuan Rumah Piala Sudirman 2027 dan Thomas Uber 2028? Menpora Dito Bilang Begini
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Sudirman Cup 2023: Chen/Jia Singkirkan Jepang, China Vs Korsel di Final

Sabtu, 20 Mei 2023 - 23:08:00 WIB
Hasil Sudirman Cup 2023: Chen/Jia Singkirkan Jepang, China Vs Korsel di Final
Ganda putri China Chen Qing Chen/Jia Yifan mengalahkan duo Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Foto: Ist)
Advertisement . Scroll to see content

SUZHOU, iNews.id - Ganda putri China Chen Qing Chen/Jia Yifan mengalahkan duo Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota 21-11 dan 21-6 pada semifinal Sudirman Cup 2023, Sabtu (20/5/2023) malam WIB. Tuan rumah ke final dengan kemenangan 3-2.

China akan berhadapan dengan Korea Selatan di final. Sebelumnya Negeri Gingseng mengalahkan Malaysia dengan skor 3-1 pada semifinal lainnya.

Jalannya Pertandingan

Chen/Jia tancap gas sejak awal gim pertama. Mereka memimpin jauh 11-4 saat interval. 

Ganda putri nomor satu dunia itu membuat Fukushima/Hirota tak berkutik. Mereka dengan mudah meraup poin demi poin dan memenangkan gim pertama.

Chen/Jia kembali menunjukkan magisnya di gim kedua. Mereka dengan mudah mencapai interval 11-3.

Momentum berhasil dipertahankan Chen/Jia hingga akhir. Mereka terus menjaga jarak dan menang dalam waktu 47 menit.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut