Hasil Thailand Masters 2023: Sempat Beri Pelawanan, Akbar/Gischa Dikalahkan Duo Jepang
Laga lebih ketat tersaji di awal gim kedua. Pasangan Jepang yang menghasilkan tiga angka beruntun di awal dibalas dengan lima angka beruntun dari Akbar/Gischa.
Pasangan Jepang kembali menyamakan kedudukan menjadi 7-7 hingga membalikkan skor menjadi 11-8. Dari sini, Akbar/Gischa bermain lebih bersabar dan tak terburu-buru.
Hal itu membuahkan hasil karena bisa kembali menyamakan kedudukan di skor 13-13. Setelahnya kejar-kejaran angka terjadi hingga kedua pasangan mencapai skor 20-20.
Pasangan Jepang lebih dulu mendapat angka tapi langsung dibalas lewat smash keras Akbar. Kejar-kejaran terjadi di poin kritis, tapi sayang Akbar/Gischa tak bisa mengamankan dua poin lebih dulu sehingga kalah 23-25.
Editor: Dimas Wahyu Indrajaya