Indonesia Open 2024 Mulai 4 Juni Live Eksklusif di iNews, Dukung dan Saksikan Wakil Tanah Air Berjuang
Dan pada ganda campuran, Indonesia turunkan kekuatan penuh, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Adnan Maulana/Nita Violina Marwah
Indonesia Open 2024 memasuki edisi ke-42 sejak digelar perdana 1982. Kontingen Indonesia sendiri telah meraih 85 gelar juara dalam 40 tahun terakhir. Jumlah tersebut terdiri dari 22 juara tunggal putra, 10 juara tunggal putri, 24 juara ganda putra, 13 juara ganda putri, dan 16 juara ganda campuran.
Jumlah kemenangan ini tentu menunjukkan dominasi dan prestasi para pemain Indonesia di Indonesia Open, menjadikannya salah satu negara yang paling sukses di turnamen bergengsi ini. Lantas, mampukah wakil wakil Indonesia mendapatkan podium tertingginya di turnamen bergengsi ini?
Saksikan dan dukung para pebulu tangkis Indonesia di BWF Super 1000 Indonesia Open 2024. 4-9 Juni Pukul 08.50 WIB, Live, Eksklusif hanya di iNews Premium Sports.
#IndonesiaOpen2024 #BWFSuper1000 #BadmintonIndonesia #iNewsPremiumSports
Editor: Ibnu Hariyanto