Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Infografis Francesco Bagnaia Juara MotoGP Thailand 2024
Advertisement . Scroll to see content
Advertisement . Scroll to see content

ALCANIZ, iNews.id - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia meraih pole position berhasil kualifikasi MotoGP Aragon 2021, Sabtu (11/9/2021) malam WIB. Sementara Marc Marquez (Repsol Honda) jadi yang tercepat keempat.

Enea Bastianini (Avintia Esponsorama) dan Takaaki Nakagami (LRC Honda) tampil menjanjikan di menit-menit awal kualifikasi yang berlansgung di di Sirkuit MotorLand Aragon,  Beberapa putaran berselang gantian pembalap Ducati yang unjuk gigi.

Francesco Bagnaia sempat berada di posisi teratas. Sayang, hal tersebut tak berselang lama sebab posisinya langsung digantikan Jorge Martin (Pramac Ducati).

Jorge Martin melaju dengan sangat baik di atas Desmosedici GP21 miliknya. Sementara itu, Marc Marquez terlihat masih berada di pitlane dan memilih untuk menungu hingga beberapa menit terkahir.

Hasil yang didapatnya di sesi latihan bebas empat sepertinya membuat Marquez cukup percaya diri dalam perpebutan pole position. Dua menit terakhir Bagnaia kembali menempati posisi teratas.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut