Jadwal Wakil Indonesia di Olimpiade Paris 2024 Hari Ini: Panahan Potensi Medali
PARIS, iNews.id - Jadwal wakil Indonesia di Olimpiade Paris 2024 hari ini, Minggu (28/7/2024) sudah dirilis. Total ada enam cabang olahraga (cabor) yang akan diikuti utusan Tanah Air.
Indonesia berpotensi mendulang medali karena cabor panahan akan memperebutkan medali untuk nomor beregu putri. Tim Indonesia akan tampil di nomor ini lewat Diananda Choirunisa, Rezza Octavia, dan Syifa Nurafifah Kamal.
Meski begitu, Diananda cs akan mulai beraksi dari babak 16 besar terlebih dahulu. Mereka akan bertemu negara tetangga, Malaysia yang dijadwalkan akan bertanding pada pukul 15.16 WIB.
Jika lolos, Indonesia akan ditunggu China di babak perempat final yang juga dilangsungkan pada hari ini. Begitu pun seterusnya jika lolos ke semifinal hingga perebutan medali, laga juga akan dimainkan pada hari ini.
Sementara itu, sang pembawa bendera Indonesia di upacara pembukaan Olimpiade Paris 2024 yakni Maryam March Maharani akan tampil perdana pada hari ini. Turun di -52 kg putri, Maryam akan mentas pada sore ini sekira pukul 15.00 WIB.