Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Liga Desa dan Esports Akan Digelar Nasional, Kolaborasi Kemenpora dan Kemendes PDT
Advertisement . Scroll to see content

Jelang Grand Final Piala Presiden Esports 2022, Atlet Dapat Fasilitas Kebugaran dari Pemerintah

Kamis, 13 Oktober 2022 - 15:46:00 WIB
Jelang Grand Final Piala Presiden Esports 2022, Atlet Dapat Fasilitas Kebugaran dari Pemerintah
Grand Final Piala Presiden Esports 2022 digelar awal November 2022. Pemerintah RI menyedikaan fasilitas kesehatan dan kebugaran bagi para atlet. (PB Esports)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Grand Final Piala Presiden Esports 2022 digelar awal November 2022. Pemerintah RI menyedikaan fasilitas kesehatan dan kebugaran bagi para atlet.

Hal ini diwujudkan melalui kunjungan ke RS Pondok Indah, Bintaro Jaya yang bekerjasama dengan Coda Indonesia dalam menyediakan program dan fasilitas kesehatan dan kebugaran yang ditujukan untuk menunjang performa atlet esports. Agenda ini dilakukan, Selasa (11/10/2022).

Hadir Muhammad Neil El Himam, M.Sc Deputi Bidang Ekonomi Digital dan Produk Kreatif, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Bapak Yohannes P. Siagian Wakil Ketua Bidang Atlet dan Prestasi PB Esports Indonesia (PBESI).

Lalu ada pula Rangga Danu Prasetyo Ketua Panitia Penyelenggara Piala Presiden Esports 2022. Kunjungan ini semakin menegaskan dukungan pemerintah terhadap seluruh ekosistem esports nasional.

“Dari tahun ke tahun, Kemenparekraf selalu mendukung perhelatan Piala Presiden Esports sebagai sebuah event akbar untuk mengembangkan ekosistem esports di Indonesia. Para atlet esports perlu mendapat dukungan dan penyediaan fasilitas yang memadai, khususnya untuk menunjang performa mereka," ungkap Neil El Himam.

"Harapannya, dengan adanya layanan kesehatan yang berfokus pada atlet esports ini, prestasi esports kita semakin meningkat, dan pada akhirnya juga dapat memberikan dampak ekonomi yang positif bagi Indonesia,” ujarnya.

Sementara itu Wakil Ketua Bidang Atlet dan Prestasi PB Esports Indonesia (PBESI), Yohannes P. Siagian menyatakan dukungannya terhadap fasilitas kesehatan yang mumpuni bagi atlet esports.

Sebagai cabang olahraga yang mendulang prestasi yang membanggakan Indonesia, kesehatan serta performa para atlet perlu diperhatikan serius guna membangun sportifitas dalam ekosistem esports tanah air.

“Karier atlet esports dimulai sejak dini, bisa dibilang dimulainya ketika para pemain muda ini sedang dalam masa pertumbuhan yang produktif. Sebagai olahraga yang juga melibatkan fisik, tentu para atlet esports harus menjaga kebugaran mereka juga,” jelas Yohannes.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut