Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Presiden Prabowo Angkat Rizki Juniansyah Jadi Letnan Dua TNI Setelah Pecahkan Rekor Dunia!
Advertisement . Scroll to see content

Jokowi Video Call Veddriq Leonardo dan Rizki Juniansyah, Ini yang Dibahas

Jumat, 09 Agustus 2024 - 20:03:00 WIB
Jokowi Video Call Veddriq Leonardo dan Rizki Juniansyah, Ini yang Dibahas
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) melakukan panggilan video atau video call bersama peraih medali emas Olimpiade Paris 2024 yakni Veddriq dan Rizki. (Foto: Instagram/jokowi)
Advertisement . Scroll to see content

Jokowi pun menanyakan kapan kedua atlet tersebut kembali ke tanah air. Keduanya menjawab akan kembali ke Indonesia pada 12 Agustus dan tiba di Jakarta pada 13 Agustus.

"Kapan pulang?," kata Jokowi

"Yaudah saya tunggu kepulangannya, di Tanah Air. Nanti sampai ketemu. Ya sampai ketemu di Istana. Terimakasih terimakasih sehat-sehat semuanya," ujarnya.

"Terima Kasih Pak," kata Veddriq dan Rizki bersamaan.

Diberitakan sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal memberikan bonus terhadap dua atlet Indonesia yang berhasil menyumbangkan emas pada Olimpiade Paris 2024. Pemberian bonus tersebut masih dalam pembahasan.

"Iya saya juga kan baru tahu di subuh tadi, nanti dibicarakan. Yang jelas pasti ada bonus," kata Jokowi dalam keterangannya di JCC, Jakarta, Jumat (9/8/2024).

Jokowi mengapresiasi dua emas yang dipersembahkan yakni dari atlet panjat tebing Veddriq Leonardo di nomor Speed putra dan lifter angkat besi Rizki Junianto. 

"Iyaa saya sangat senang, saya sangat mengapresiasi dan juga masyarakat. Saya kira semuanya senang semuanya terhadap perolehan emas dari Veddriq Leonardo di panjat tebing dan juga baru saja Rizki Juniansyah di angkat besi," kata Jokowi.

Jokowi menyebut bahwa negara sangat mengapresiasi prestasi yang berhasil ditorehkan oleh Veddriq dan Rizki tersebut.

"Saya kira negara mengapresiasi, rakyat juga sangat bangga terhadap capaian emas itu," kata Jokowi.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut