Jonatan Christie ke Semifinal Malaysia Open 2026 usai Bungkam Kodai Naraoka
Jumat, 09 Januari 2026 - 17:13:00 WIB
Pada gim kedua, Kodai kembali memberi tekanan lewat permainan cepat dan reli panjang. Jonatan sempat berada dalam situasi sulit pada awal gim.
Meski begitu, Jonatan menunjukkan ketangguhan mental. Dia mampu mengejar ketertinggalan dan berbalik unggul 11-8 saat interval gim kedua.
Permainan efektif Jonatan membuat Kodai semakin kesulitan mengembangkan pola serangan. Jonatan terus menjauh dalam perolehan angka.
Akhirnya, Jonatan Christie memastikan kemenangan meyakinkan dengan skor 21-13 di gim kedua. Hasil ini mengantar Jonatan melangkah ke babak semifinal Malaysia Open 2026.
Editor: Abdul Haris