Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Zaki Ubaidillah Melaju ke Perempat Final Korea Masters 2025, Yohanes Saut Tersingkir
Advertisement . Scroll to see content

Jonatan Christie Ukir Kemenangan Sempurna di Thomas Cup 2024, Belum Pernah Kalah Sejak All England 2024

Senin, 06 Mei 2024 - 05:40:00 WIB
Jonatan Christie Ukir Kemenangan Sempurna di Thomas Cup 2024, Belum Pernah Kalah Sejak All England 2024
mencatatkan 100 persen kemenangan dalam turnamen beregu putra paling bergengsi di dunia itu sehingga kini dia belum terkalahkan sejak ajang All England 2024 lalu.(Foto: PBSI)
Advertisement . Scroll to see content

CHENGDU, iNews.id- Catatan luar biasa diukir oleh Jonatan Christie dalam pagelaran Thomas Cup 2024. Tunggal putra nomor satu Indonesia itu mencatatkan 100 persen kemenangan dalam turnamen beregu putra paling bergengsi di dunia itu sehingga kini dia belum terkalahkan sejak ajang All England 2024 lalu.

Ya, Jonatan menjadi satu-satunya pemain Indonesia yang tak terkalahkan selama Thomas Cup 2024. Bahkan saat Tim Merah-Putih kalah dengan skor 1-3 oleh China di partai final, dia menjadi satu-satunya penyumbang poin.

Dalam laga pamungkas yang berlangsung di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, China, Minggu (5/5/2024) itu, Jonatan mengalahkan Li Shi Feng di partai ketiga untuk membuat timnya memangkas ketertinggalan menjadi 1-2. Lewat rubber game berdurasi 77 menit, dia menang dengan skor 21-16, 15-21 dan 21-17.

Sebelumnya, Jojo -sapaan Jonatan- juga selalu berhasil menang di fase grup. Dia melibas Nadeem Dalvi dari Inggris di laga pertama Grup C, Saran Jamsri dari Thailand di pertandingan kedua dan kemudian Lakhsya Sen dari India pada laga terakhir fase grup.

Setelah itu, pemain ranking tiga dunia tersebut menghajar Cho Geoyeop saat bersua dengan Korea Selatan di perempat final dengan skor 17-21, 21-17 dan 21-10. Kemudian, di semifinal kontra Taiwan, dia membungkam Wang Tzu Wei dua gim langsung dengan skor 21-11 dan 21-16.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut