Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 150 Komunitas Toyota Yaris Club Gelar Touring, Mobil dari Berbagai Generasi Kumpul
Advertisement . Scroll to see content

Juara WRC, Toyota Yaris Juga Puncaki Podium JSTC pada Tingkat Nasional

Rabu, 07 Agustus 2019 - 15:00:00 WIB
Juara WRC, Toyota Yaris Juga Puncaki Podium JSTC pada Tingkat Nasional
Toyota Team Indonesia mengamankan podium kelas production max 1.600 (P2) dalam ajang Japan Super Touring Car (JSTC) Championship, Minggu (4/8/2019). (Foto: TTI)
Advertisement . Scroll to see content

Senada dengan seniornya, Demas yang pada tahun 2019 ini fokus sebagai pembalap TTI di kelas Touring menyatakan, ada keseruan tersendiri turun di kelas JSTC.

“Berkompetisi dengan mobil yang memiliki spesifikasi dan kelas mesin yang berbeda bukanlah hal yang mudah. Dibutuhkan strategi yang jitu dan konfigurasi mobil yang tepat untuk dapat memenangkan ajang JSTC ini,” katanya.

“Saya bersyukur berhasil meraih podium ke-2, setelah memacu performa Yaris secara maksimal dalam bersaing dengan mobil lain yang lebih kuat sehingga dapat mempertahankan posisi terdepan pada ajang ini,” ujar Demas bangga.

Menurut Fransiscus Soerjopranoto selaku Executive General Manager PT. Toyota-Astra Motor yang merupakan Principal dari TTI, tujuan dari keikutsertaan kedua pembalap TTI di kelas JSTC ini adalah untuk mengembangkan performa mobil dan skill pembalap secara konsisten untuk menjadi lebih baik dari sebelumnya.

“Tidak hanya bertujuan untuk terus memajukan dan meramaikan olahraga balap mobil di tanah air, tetapi ajang JSTC ini  juga bisa menjadi sarana bagi kami untuk melakukan riset dalam pengembangan performa Yaris agar semakin kuat,” dia menjelaskan.  

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut