Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ganda Campuran Pramono/Candani Raih Emas Ketiga Indonesia di Asian Youth Games 2025
Advertisement . Scroll to see content

Macau Open 2024: Dejan/Gloria ke Perempat Final Singkirkan Wakil Taiwan

Kamis, 26 September 2024 - 11:47:00 WIB
Macau Open 2024: Dejan/Gloria ke Perempat Final Singkirkan Wakil Taiwan
Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja. (Foto: PBSI)
Advertisement . Scroll to see content

MACAU, iNews.idDejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil melaju ke perempat final Macau Open 2024 usai menyingkirkan wakil Taiwan Po Li-Wei/Chang Ching Hui dua gim langsung 21-8 dan 21-12 pada 16 besar, Kamis (26/9/2024).

Ganda campuran Indonesia itu tampil perkasa sejak awal pertandingan di Macao East Asian Games Dome. Mereka memulai dengan sangat percaya diri sehingga bisa menekan lawan dan memimpin 6-2.

Gelombang smash tajam aktif dilakukan Dejan. Kondisi itu membuat pihak lawan kelabakan. Sementara Gloria bermain ciamik di depan net. Alhasil, dengan mudah mereka menjauh dengan keunggulan 11-3 di interval gim pertama.

Pasangan PB Djarum itu terus menjaga konsistensi permainannya. Mereka benar-benar membuat Po/Chang tak berkembang permainannya. Alhasil, Dejan/Gloria memperlebar keunggulan menjadi 16-8 sebelum akhirnya menutup gim pertama dengan skor telak 21-8.

Pada gim kedua, Po/Chang memberikan perlawanan lebih sengit. Aksi jual beli serangan dalam tempo cepat terjadi hingga mencapai skor 4-4.

Namun, Dejan/Gloria cerdas melihat kondisi itu. Mereka mengubah pola permainan njadi lebih sabar untuk menyerang. Pertahanan solid yang ditampilkan duet nonpelatnas itu pun membuat mereka bisa mendapat enam poin beruntun untuk unggul 10-4.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut