Masih Betah di Lombok, Maverick Vinales Galau
Senin, 16 Oktober 2023 - 22:15:00 WIB
Hanya saja, Vinales ternyata galau kendati tengah menikmati waktu liburannya di Lombok. Dia masih betah berada di Indonesia, tetapi juga rindu dengan anak-anaknya yang tak ikut ke Mandalika.
“Rindu dengan putri-putriku, tetapi sangat menikmati tempat yang cantik ini,” tulis Vinales dalam keterangan fotonya.
Pembalap berusia 28 tahun itu memang masih harus menahan rindu dengan anak-anaknya sekira dua pekan lagi. Sebab, dia harus menghadapi triple header, alias tiga balapn secara beruntun.
MotoGP Australia 2023 akan diadakan pada akhir pekan ini. Kemudian, seri MotoGP 2023 akan langsung dilanjutkan dengan GP Thailand 2023 pada pekan berikutnya.
Editor: Fitradian Dhimas Kurniawan