Megawati Jelaskan Alasan Putus Kontrak dengan Klub Turki Manisa BBSK
 
                 
                 
                                        Sebelumnya, dalam pernyataan resmi yang diunggah Manisa BBSK, klub menjelaskan, pemutusan kontrak dilakukan secara mutual agreement setelah Megawati tidak kembali ke Turki dalam waktu yang ditetapkan.
“Pemain klub Bola Voli Tim A kami, Megawati Hangestri Pertiwi, kembali ke negara asalnya, Indonesia, sebagai bagian dari turnamen Livoli Divisi Utama 2025/2026, sesuai dengan kontraknya,” tulis Manisa.
 
                                        “Meskipun dia diwajibkan untuk bergabung kembali dengan tim kami tiga hari setelah turnamen berakhir sebagaimana tercantum dalam kontraknya, pemain tersebut gagal memenuhi kewajibannya. Dalam diskusi bersama, pemain tersebut menyatakan bahwa dia tidak ingin kembali ke Turki karena jadwal padat Tim Nasional selama musim kompetisi dan meminta agar kontraknya diakhiri.”
Setelah menyelesaikan tugasnya bersama Bank Jatim di ajang Livoli Divisi Utama 2025 yang berakhir pada 19 Oktober 2025, Megawati seharusnya kembali ke Turki pada 22 Oktober 2025, sesuai klausul kontrak. Namun, dia memilih tetap berada di Indonesia karena harus segera bergabung dalam pemusatan latihan Timnas Voli Putri Indonesia di Sentul, yang dimulai pada 23 Oktober 2025, sebagai persiapan menghadapi SEA Games 2025 di Bangkok, Thailand.
Keputusan tersebut menjadi alasan utama di balik pemutusan kontrak antara Megawati dan Manisa BBSK. Klub Turki itu menilai kondisi ini tidak lagi ideal dan memutuskan untuk mengakhiri kerja sama secara damai tanpa kompensasi apa pun.