Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Arahan Prabowo ke Komisi Reformasi Polri: Dengarkan Suara Elite hingga Netizen
Advertisement . Scroll to see content

Menko PMK Muhadjir Effendy Tutup PON 2024 Aceh-Sumut!

Jumat, 20 September 2024 - 21:15:00 WIB
Menko PMK Muhadjir Effendy Tutup PON 2024 Aceh-Sumut!
Menko PMK, Muhadjir Effendy, menutup Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 Aceh-Sumatera Utara. (foto: Youtube Inews)
Advertisement . Scroll to see content

DELI SERDANG, iNews.id- Menko PMK, Muhadjir Effendy, menutup Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 Aceh-Sumatera Utara. Mewakili Presiden Joko Widodo, Muhadjir hadir langsung dalam upacara penutupan pesta olahraga terakbar di Indonesia itu pada Jumat (20/9/2024) malam WIB di Stadion Utama Sports Center Sumut, Deli Serdang, Sumatera Utara.

Upacara penutupan diawali dengan pertunjukkan tarian tradisional dari Aceh dan Sumatera Utara sebagai tuan rumah. Acara berlangsung sangat meriah dengan kehadiran ribuan penonton yang hadir di stadion.

Kemudian, Ketua PB PON Sumut, Agus Fatoni, memberikan laporan kegiatan PON 2024. Dia ditemani oleh Ketua PB PON Aceh, Bustami Hamzah, di atas panggung.

“Pelaksaan PON XXI ini berjalan dengan sukses dari berbagai aspek. Kami berharap PON 2024 ini menjadi salah satu kenangan yang terindah dalam hidup kita,” kata Agus dalam sambutannya.

“Saya ucapkan selamat juga kepada para juara yang berhasil menorehkan prestasi. Kami sampaikan prestasi atas semua dukungan yang telah diberikan,” pungkasnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut