Menpora Ungkap Pemerintah Siapkan Dana Ratusan Miliar untuk AWBG 2023, Kok Bisa Batal?
“Dalam hal anggaran (AWBG 2023), Kemenpora saat peninjauan awal proposal pada Februari, sebelum saya menjabat (Menpora), memang terjadi perbedaan yang sangat jauh dari pengajuan hampir Rp1 triliun dan hasil review sebesar Rp221 miliar,” kata Menpora Dito dikutip dari Antara Rabu (5/7/2023).
Menpora Dito menjelaskan proses review ulang juga dilakukan ketika dia mulai menjabat. Review ulang bersama Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dan Direktorat Jenderal Anggaran (DJA) Kementerian Keuangan.
Hasilnya, didapat angka sekitar Rp446 miliar. Dia menegaskan proses review dilakukan sesuai aturan yang berlaku.
“Dalam menyusun perencanaan, Kemenpora melakukan asistensi bersama BPKP dan DJA Kemenkeu agar menghasilkan rencana anggaran yang sesuai dengan aturan-aturan yang berlaku,” ujarnya.
"Indonesia selalu siap menjadi tuan rumah event internasional, baik olahraga maupun event lain dengan pembangunan infrastruktur dan SDM yang dicanangkan Presiden Jokowi hampir satu dekade ini," kata Dito.
Editor: Ibnu Hariyanto