Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Terpuruk di MotoGP 2025, Jorge Martin Sumpah Balas Dendam di Musim 2026
Advertisement . Scroll to see content

Nuansa Sirkuit Sepang Segera Hadir di Indonesia! 4 Kota Ini Bakal Kebagian Pengalaman jelang MotoGP Malaysia 2025

Selasa, 01 Juli 2025 - 23:01:00 WIB
Nuansa Sirkuit Sepang Segera Hadir di Indonesia! 4 Kota Ini Bakal Kebagian Pengalaman jelang MotoGP Malaysia 2025
CEO PETRONAS SIC, Azhan Safriman Hanif, menjelaskan rencanan tur roadshow internasional MotoGP Malaysia 2025 dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (1/7/2025). (Foto: IMG/Cikal Bintang Raissatria)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Para penggemar MotoGP Indonesia kini memiliki kesempatan langka untuk merasakan atmosfer asli Sirkuit Sepang sebelum gelaran MotoGP Malaysia 2025. PETRONAS Sepang International Circuit (PETRONAS SIC) akan melakukan tur roadshow internasional ke empat kota besar di Indonesia: Jakarta, Surabaya, Makassar, dan Medan.

Rangkaian tur ini menjadi bagian dari agenda roadshow mereka setelah sukses mendatangi Bangkok, Thailand. Roadshow ini hadir sebagai bentuk pendekatan langsung kepada fans, memberikan kesempatan untuk mendapatkan informasi eksklusif seputar sirkuit dan pengalaman autentik sebelum MotoGP berlangsung.

Pengunjung di setiap kota akan disuguhkan beragam fasilitas: demo produk, pameran teknologi balap, serta penawaran paket perjalanan resmi ke Sepang. Tujuannya tidak hanya mengenalkan sirkuit, tapi juga memudahkan para fans merencanakan perjalanan ke event utama.

Dengan tur yang berlangsung hingga menjelang seri MotoGP Malaysia (24–26 Oktober 2025), fans Indonesia bisa menyerap suasana balap kelas dunia tanpa harus ke Malaysia lebih dulu. Ini menjadi momen berharga untuk mendekatkan identitas MotoGP dan komunitas fanbase di Tanah Air.

CEO PETRONAS SIC, Azhan Safriman Hanif, dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (1/7/2025), mengungkapkan rasa antusiasnya. 

“Kami sangat antusias untuk kembali ke Indonesia, yang merupakan pilar penting dalam komunitas penggemar internasional kami. Kota-kota ini bukan dipilih secara acak… sangat ideal bagi para penggemar yang ingin merencanakan pengalaman MotoGP di Sepang.”

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut