Pebiliar Muda Yogyakarta Kena Comeback di Final POBSI Cup Pelajar Mahasiswa 2023 Seri Malang, Ini Penyebabnya

MALANG, iNews.id - Pebiliar muda Yogyakarta Dardy Renandito kena comeback di final POBSI Cup Pelajar Mahasiswa 2023 seri Malang. Dia mengaku grogi di laga pamungkas.
Dardy menghadapi wakil tuan rumah Rifky Mubarak dalam laga final, Selasa (15/8/2023). Dia sempat unggul dua poin, sebelum akhirnya dikalahkan 5-6.
"Nervous itu masih ada, grogi. Kalah permainan sudah dikuasai sama dia. Terus hati saya juga sudah kalah, nguasai permainan saya juga kena nervous," kata Dardy Renandito, ditemui usai pertandingan.
Baginya di turnamen ini mental merupakan hal yang penting di luar skill dan kemampuan para atlet. Hal ini yang disebutnya penting untuk bisa bersaing di turnamen biliar seri Malang ini.