Pelatih Tunggal Putri Indonesia Ingin Ester Nurumi Melangkah Jauh di Korea Open 2024
Senin, 26 Agustus 2024 - 23:15:00 WIB
Ester tersingkir di 16 besar saat Japan Open 2024. Tentu, Ester diharapkan bisa melangkah jauh di Korea Open 2024.
Di babak 32 besar Korea Open 2024, Ester akan bersua dengan pemenang babak kualifikasi Q1 sektor tunggal putri. Sedangkan Chico, yang turun di sektor tunggal putra, berhadapan dengan Jason Gunawan dari Hong Kong.
Di sektor ganda campuran, Rehan/Lisa bentrok dengan duet Amerika Serikat, Chen Zhi Yi/Francesca Corbett di babak 32 besar. Lalu Dejan/Gloria ditantang Ye Hong Wei/Nicole Gonzales Chan dari Taiwan.
Editor: Ibnu Hariyanto