Pemuda Perindo Raih Runner Up pada Banteng Muda Indonesia Basket Cup
                
                JAKARTA, iNews.id – Pemuda Perindo berhasil finis runner up pada acara fun games basketball Banteng Muda Indonesia (BMI) Basket Cup antar Orsap 2023.
Ajang ini digelar di Pati Unus Courtyard, Sabtu (26/8/2023) malam. Acara tersebut dihadiri oleh seluruh organisasi sayap (orsap) koalisi.
                                Orsap yang diundang meliputi Pemuda Perindo, Pemuda Hanura, Angkatan Muda Ka’bah (AMK PPP). Acara tersebut diinisiasi oleh Banteng Muda Indonesia (BMI). Selain itu, acara tersebut juga dihadiri oleh perwakilan dari Sahabat Ganjar (SAGA).
Ajang ini berjalan cukup meriah. Pemuda Perindo yang merupakan organisasi sayap Partai Perindo – yang dipimpin oleh Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo dan mendukung Bacapres Pemilu 2024 Ganjar Pranowo itu – ikut berlaga dalam turnamen tersebut. Tim dari Pemuda Perindo tampil baik dan solid.
                                        Alhasil, Pemuda Perindo meraih juara kedua alias runner up di BMI Basket Cup antar Orsap 2023. Juara pertama turnamen tersebut diraih oleh tim dari SAGA (Sahabat Ganjar).