Pengakuan Mengejutkan Pelatih Tunggal Putra Indonesia soal Rumor Gabung Tim Bulu Tangkis India
Bahkan ketika ia membaca situasi sekarang, Irwansyah seperti mendapatkan isyarat bahwa posisinya sebagai pelatih akan digantikan. Hal itu pun semakin dikuatkan dengan tidak diberangkatkan dirinya ke China Masters 2024 yang berlangsung pada pekan ini.
“Saya juga enggak tahu di PBSI dipakai lagi atau enggak, kita enggak tahu, dan bulan depan ini tinggal beberapa minggu lagi aja. Jadi ketika ada orang telepon kita dan di PBSI kita enggak tahu bagaimana nasib kita, kita kan jadi bingung,” terang Irwansyah.
“Jadi saya pikir semenjak saya pulang dari Kejuaraan Eropa, saya bilang ya nanti dulu (saat ada tawaran dari luar), karena saya masih di PBSI. Jadi mereka juga menunggu. Tapi di PBSI kita juga menunggu kabar, apa dipanggil satu-satu atau bagaimana?,” sambungnya.
“Tapi dengan saya enggak berangkat ke China, yang seharusnya saya berangkat ke China, saya bisa baca situasi apakah saya masih akan dipakai atau tidak (di PBSI)? Dan rumor ini udah banyak yang bilang. PBSI mau panggil pelatih tunggal putra lain, saya enggak tahu siapanya, tapi sudah banyak orang yang bilang kepada saya,” jelas Irwansyah.