Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Megawati Hangestri Disambut Hangat, Langsung Ikut Latihan dengan Manisa BBSK
Advertisement . Scroll to see content

Penuh Haru! Red Sparks Tulis Kata Perpisahan kepada Megawati Hangestri

Kamis, 10 April 2025 - 10:09:00 WIB
Penuh Haru! Red Sparks Tulis Kata Perpisahan kepada Megawati Hangestri
Megawati Hangestri Pertiwi (kiri) bersama timnya di Red Sparks. (Foto: Instagram @red_sparks)
Advertisement . Scroll to see content

Kabar perpisahan Megawati dengan Red Sparks sebelumnya diungkap media Korea Selatan, Yonhap, Rabu (8/4/2025). Media tersebut menuliskan pernyataan agen Megawati yang mengungkapkan kalau kliennya telah memutuskan untuk meninggalkan Red Sparks karena ingin merawat ibunya yang berada di Indonesia.

“Megawati sangat ingin memperpanjang kontrak karena dua tahun bersama Jung Kwan Jang sangat membahagiakan baginya,” kata agen Megawati, dikutip dari Yonhap.

“Namun karena kondisi kesehatan ibunya, dia memutuskan untuk tinggal bersama dan merawat beliau, itulah alasan utama mengapa ia tidak melanjutkan di V-League,” tambahnya.

Kontrak Megawati bersama Red Sparks berakhir musim ini. Pemain kelahiran Jember, Jawa Timur itu mengantar timnya itu sebagai runner up usai kalah dari Pink Spiders 2-3 di final Liga Voli Putri Korea Selatan 2024-2025.

Megawati merupakan pemain penting bagi Red Sparks dalam dua tahun ini. Terbukti di musim ini, dia berhasil mengantarkan timnya ke final untuk pertama kalinya dalam 13 tahun terakhir.

Belum diketahui pasti kemana Megawati akan berlabuh. Kemungkinan besar, dia akan beraksi bersama salah satu klub di Indonesia. Terlebih kompetisi Proliga memiliki rentang kompetisi yang lebih pendek.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut