BARCELONA, iNews.id - Pembalap Spanyol, Pol Espargaro, resmi ditunjuk menjadi pengganti Maverick Vinales untuk seri MotoGP Australia dan Malaysia 2025. Pembalap penguji dari KTM ini bertekad memberikan performa terbaik demi tim selama dua balapan mendatang.
Espargaro, yang kini berusia 34 tahun, akan kembali turun lintasan setelah Vinales mengalami cedera dan menjalani masa pemulihan. Ia akan membela tim KTM Tech3 dan tampil dalam seri ketiga dan keempatnya setelah sebelumnya berlaga di Republik Ceko dan Hungaria.
5 Pemain Bintang Incaran Persib Bandung di Musim 2026, Nomor 1 Layvin Kurzawa!
Pada seri tersebut, Espargaro menunjukkan kemampuan mentereng dengan finis posisi 10 di Republik Ceko dan posisi 8 di Hungaria. Kini, sirkuit Australia dan Malaysia menjadi panggung baru baginya untuk kembali bersinar.
“Seperti yang sudah saya katakan di penampilan Grand Prix saya sebelumnya, harus melakukannya karena rekan setim cedera bukanlah sesuatu yang saya sukai,” ujar Espargaro, dikutip dari Crash, Senin (13/10/2025).
“Saya tahu Maverick sudah berusaha keras untuk tetap balapan, jadi hal pertama yang ingin saya sampaikan adalah saya harap ketidakhadirannya ini akan membantunya mempercepat pemulihan dan bisa kembali secepat mungkin, karena kami membutuhnya di KTM," tambahnya.
Walau hanya berstatus pengganti sementara, Espargaro pantang main-main. Adik dari Aleix Espargaro ini menyatakan komitmennya untuk tampil optimal demi tim.
“Saya kembali ke keluarga Tech3 saya dan, seperti di Brno dan Balaton Park, dengan tujuan membantu proyek ini semampu saya dan memanfaatkan akhir pekan ini sebaik-baiknya untuk membuat kemajuan dengan motor kami dan mendukung pebalap lain,” jelas Espargaro.
“Phillip Island (Australia) adalah sirkuit yang sangat saya sukai, meskipun sudah lama sejak terakhir kali saya balapan di sana. Seperti biasa, saya akan berusaha sebaik mungkin untuk menciptakan akhir pekan yang produktif bagi semua orang,” tutupnya dengan penuh semangat.
Seri MotoGP Australia (17–19 Oktober 2025) akan digelar di Sirkuit Phillip Island, sementara seri Malaysia (24–26 Oktober 2025) akan dihelat di Sirkuit Sepang. Dua lintasan ini menjadi kesempatan emas bagi Pol Espargaro menegaskan kapasitasnya sebagai pengganti kelas dunia.
Editor: Reynaldi Hermawan
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku