Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Australian Open 2025: Apriyani/Fadia dan Putri KW Tembus 16 Besar
Advertisement . Scroll to see content

Prestasi Bulu Tangkis Indonesia Sepanjang 2021: Sabet Olimpiade Tokyo sampai Piala Thomas

Sabtu, 25 Desember 2021 - 08:00:00 WIB
Prestasi Bulu Tangkis Indonesia Sepanjang 2021: Sabet Olimpiade Tokyo sampai Piala Thomas
Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu dan Greysia Polii, memamerkan medali Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sport Plaza, Senin (2/8/2021). (Foto: REUTERS/Lintao Zhang).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Pebulu tangkis Indonesia berhasil meraih beragam prestasi sepanjang 2021. Mulai dari Olimpiade Tokyo sampai Piala Thomas yang dihelat di Aarhus, Denmark.

Setelah Covid-19 menyerang dunia pada 2020, sejumlah turnamen bulu tangkis harus diundur ke tahun berikutnya. Tahun 2021 pun menjadi awal bagi pebulu tangkis Indonesia bangkit dan meraih prestasi dalam masa pandemi.

Putra-putri kebanggaan Indonesia yang tergabung dalam Pelatnas PBSI sukses menyabet gelar untuk mengharumkan nama negara. Sejumlah ajang yang digelar di tanah air sampai di luar negeri pun sanggup diraih.

Sejumlah turnamen memang tidak ramai karena penonton dilarang hadir karena upaya memutus rantai Covid-19. Namun, para atlet tetap semangat memburu gelar.

Di tengah kondisi itu beberapa pebulu tangkis andalan Indonesia tetap sukses meraih podium tertinggi, sebut saja ganda putri dan putra tanah air, Greysia Polii/Apriyani Rahayu serta Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon. Kedua pasangan menjadi wakil Indonesia yang sering naik podium tahun ini.

Berikut prestasi bulu tangkis Indonesia sepanjang 2021 yang telah dirangkum iNews.id, Selasa (21/12/2021):

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut