Proliga 2023: Tampil Sempurna, Jakarta LavAni dan Jakarta Pertamina Fastron Selangkah Lagi Menuju Grand Final
Asisten pelatih Jakarta LavAni, Samsuk Jais belum puas dengan kemenangan timnya. Menurutnya, masih ada perbaikan sebelum berlaga di seri ketiga babak final four Proliga 2023.
“Kami kurang konsentrasi pada set pertama dan kedua. Kita bagus diblok, ini untuk menutupi receive yang kurang,” kata Samsul dalam rilis resmi Proliga 2023, Senin (6/3/2023).
Sementara, dari sektor putri, tim Jakarta Pertamina Fastron juga membuka peluang lolos ke babak Grand Final. Kans ini terbuka setelah mereka menumbangkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.
Jakarta Pertamina Fastron menang dengan skor 3-1 (17-25, 25-18, 25-17, 25-12). Ini merupakan kemenangan kedua bagi Jakarta Pertamina Fastron di seri kedua babak final four.
Pelatih Jakarta Pertamina Fastron, Eko Waluyo mengatakan bersyukur dengan kemenangan timnya. Namun, beberapa evaluasi masih harus dibenahi untuk pekan depan.