Pusing Cari Pengganti Luca Marini, Valentino Rossi Turun Tangan Langsung

VALENCIA, iNews.id - Tim Mooney VR46 masih belum mengumumkan siapa pembalap keduanya pada musim depan. Oleh sebab itu, Valentino Rossi langsung datang ke Sirkuit Ricardo Tormo untuk menentukan calon pembalapnya.
VR46 dikabarkan melepaskan salah satu pembalapnya, Luca Marini, untuk hijrah ke Repsol Honda. Dengan talenta yang terbatas, kini VR46 harus segera menentukan siapa pembalap yang bakal mendampingi Marco Bezzecchi.
Direktur VR46, Alessio Salucci, mengaku ada beberapa opsi yang kini tersedia. Hanya saja, dia tak bisa menentukannya sendiri dan harus diambil langsung oleh pemilik tim, Valentino Rossi.
“Kami memiliki dua pilihan. Bos yang sesungguhnya adalah Vale, dan dia datang untuk berbicara. Kami akan mencoba untuk mendapat keputusan yang tepat dalam beberapa hari,” kata Salucci dikutip Crash, Sabtu (25/11/2023).