Putri KW Melaju ke 16 Besar Indonesia Masters 2026, Amri/Nita dan Yusuf Tersingkir
Ganda campuran Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah harus menerima hasil pahit. Mereka kalah dari pasangan Thailand, Pakkapon Teeraratsakul/Sapsiree Taerattanachai, dalam duel tiga gim.
Amri/Nita sempat bangkit pada gim kedua. Namun mereka kembali kehilangan kendali di gim penentuan dan akhirnya kalah dengan skor 12-21, 21-15, dan 10-21.
Nasib serupa dialami tunggal putra Muhammad Yusuf. Dia tak mampu membendung permainan wakil Taiwan, Wang Po Wei, pada pertandingan dua gim langsung.
Yusuf menelan kekalahan 11-21 dan 17-21. Hasil ini membuat langkahnya terhenti di babak 32 besar Indonesia Masters 2026.
Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah vs Pakkapon Teeraratsakul/Sapsiree Taerattanachai (12-21, 21-15, 10-21)
Muhammad Yusuf vs Wang Po Wei (11-21, 17-21)
Putri Kusuma Wardani vs Sung Shuo Yun (21-15, 21-15)
Editor: Abdul Haris