Sejarah! Janice Tjen Juara Hobart International 2026
Pertandingan final tersebut berlangsung selama 1 jam 1 menit. Kemenangan ini memastikan Janice Tjen mengamankan gelar WTA250 pertamanya pada musim 2026.
Titel Hobart International menjadi pencapaian penting bagi Janice. Hasil ini sekaligus menambah kepercayaan diri petenis putri Indonesia tersebut di awal musim kompetisi.
Keberhasilan di Hobart juga membuka peluang Janice untuk menambah koleksi gelar pada turnamen-turnamen berikutnya sepanjang tahun ini.
Usai menjuarai Hobart International 2026, Janice tidak memiliki banyak waktu untuk beristirahat. Dia dijadwalkan tampil di turnamen Grand Slam Australia Open 2026.
Janice akan mengawali langkah di nomor tunggal putri Australia Open 2026 dengan menghadapi wakil Kanada, Leylah Fernandez. Pertandingan babak 128 besar tersebut dijadwalkan berlangsung pada Selasa (20/1/2026).
Gelar juara di Hobart menjadi modal berharga bagi Janice Tjen untuk menatap tantangan besar di Melbourne dan mengukir prestasi lebih tinggi pada ajang Grand Slam.
Editor: Abdul Haris