Siti/Az Zahra Disingkirkan Dramatis Ganda Turki di Babak Pertama Syed Modi India International 2025
Selasa, 25 November 2025 - 17:25:00 WIB
Ganda putri Indonesia itu terus berusaha mengurangi selisih poin selepas interval. Perjuangan mereka membuahkan hasil ketika Siti/Az Zahra berhasil menyamakan skor menjadi 19-19 dalam situasi yang sangat menegangkan.
Kejar-kejaran angka terjadi hingga akhir gim. Siti/Az Zahra berpeluang memaksakan rubber game, namun pada akhirnya pasangan Turki tampil lebih tenang pada poin-poin kritis dan menutup pertandingan dengan kemenangan tipis 24-22.
Hasil ini membuat langkah Siti Sarah Azzahra/Az Zahra terhenti lebih cepat dari harapan. Mereka gagal melanjutkan perjalanan di Syed Modi India International 2025 setelah tumbang di babak pertama dalam duel yang sebenarnya sangat ketat.
Editor: Abdul Haris