Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bintang Real Madrid Terancam Dibuang dari Skuad Timnas Spanyol di Piala Dunia 2026
Advertisement . Scroll to see content

Susunan Pemain Slovakia Vs Spanyol: Gelandang Veteran Barcelona Starter

Rabu, 23 Juni 2021 - 22:36:00 WIB
Susunan Pemain Slovakia Vs Spanyol: Gelandang Veteran Barcelona Starter
Para pemain Timnas Spanyol melakukan selebrasi saat meladeni Georgia pada matchday kedua Grup B di Boris Paichadze Dinamo Arena, Minggu (29/3/2021) malam WIB. (Foto: REUTERS)
Advertisement . Scroll to see content

SEVILLA, iNews.id – Susunan pemain Timnas Slovakia vs Spanyol sudah dirilis. Gelandang veteran Barcelona Sergio Busquets dipercaya starter.

Kedua tim bersua pada matchday pamungkas Grup E Euro 2020. Duel berlangsung di Stadion Olimpiade, Sevilla, Rabu (23/6/2021) pukul 23.00 WIB dan disiarkan RCTI serta iNewsTV.

Baik Slovakia maupun Timnas Spanyol berambisi untuk lolos ke babak 16 besar Euro 2020. Keduanya sama-sama mengincar kemenangan demi mendapat kepastian lolos. Maka, Slovakia dan Spanyol pun menurunkan kekuatan terbaik.

Pasukan Timnas Spanyol melakukan selebrasi gol ke gawang Kosovo pada matchday ketiga Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Estadio Olimpico de la Cartuja, Kamis (1/4/2021) dini hari WIB. (Foto: REUTERS)
Pasukan Timnas Spanyol melakukan selebrasi gol ke gawang Kosovo pada matchday ketiga Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Estadio Olimpico de la Cartuja, Kamis (1/4/2021) dini hari WIB. (Foto: REUTERS)

Pelatih Spanyol Luis Enrique kembali melakukan perubahan dari sisi komposisi pemain. Masih dengan formasi dasar 4-3-3, sejumlah pemain dipercaya tampil sejak menit pertama. Sebut saja Busquets, Eric Garcia, dan Pablo Sarabia. 

Unai Simon masih dipercaya mengawal gawang. Di depannya, berdiri kuartet Azpilicueta, Eric Garcia, Laporte, dan Jordi Alba. Pulihnya Busquets membuat dirinya langsung dipasang sebagai trio lini tengah bersama Koke dan Pedri. Di depan, trisula Moreno, Morata, dan Sarabia, diandalkan untuk mencetak gol. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut