Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Momen Wapres Gibran Asyik Nonton Timnas Futsal vs Australia di Indonesia Arena
Advertisement . Scroll to see content

Tips dan Trik Coach Panja Pauji: Teknik Dasar Bertahan dan Transisi Futsal

Selasa, 13 April 2021 - 17:33:00 WIB
Tips dan Trik Coach Panja Pauji: Teknik Dasar Bertahan dan Transisi Futsal
Tips dan Trik Coach Panja Pauji: Teknik Dasar Bertahan dan Transisi Futsal (foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id- Coach Panja Pauji membagikan tips dan trik bermain futsal. Kali ini Coach Panca membagikan bagaimana cara bertahan dan transisi pada taktik permainan futsal.

Pada dasarnya teknik dasar bertahan atau defend pada permainan futsal dibagi menjadi tiga jenis, yaitu man to man defense, mix defense, dan alternative zone defense. Untuk dapat secara tepat menerapkan salah satu jenis teknik bertahan itu dalam tim, seorang pelatih harus memahami karakter bertahan dari masing-masing pemainnya. 

Apabila tim mempunyai pemain dengan postur tubuh yang ideal dan kebugaran fisik yang bagus maka seorang pelatih dapat menerapkan strategi bertahan man to man.  Dengan demikian, diharapkan lawan akan kesulitan mengembangkan permainan dalam build up serangan. 

Namun apabila kondisi fisik pemain terbatas, maka perlu penyesuaian dengan menerapkan strategi alternative zone defense, agar pemain tetap bisa mengatur nafas untuk menjaga fokus dalam bertahan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut