Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Yohanes Saut Bersyukur Tembus Babak Utama Korea Masters 2025 meski Cedera Lutut
Advertisement . Scroll to see content

Ubed Melaju ke 16 Besar Korea Masters 2025, Chico Tersingkir

Rabu, 05 November 2025 - 11:16:00 WIB
Ubed Melaju ke 16 Besar Korea Masters 2025, Chico Tersingkir
Tunggal putra Indonesia, Moh Zaki Ubaidillah. (Foto: PBSI)
Advertisement . Scroll to see content

JEONBUK, iNews.id – Dua tunggal putra Indonesia mencatatkan hasil berbeda pada babak 32 besar Korea Masters 2025 yang berlangsung di Wonkwang University Cultural and Sports Center, Jeonbuk State, Rabu (5/11/2025). Moh Zaki Ubaidillah alias Ubed berhasil melangkah ke babak 16 besar, sedangkan Chico Aura Dwi Wardoyo terhenti lebih awal.

Ubed tampil gemilang saat menghadapi wakil Taiwan, Huang Ping Hsien, dengan kemenangan dua gim langsung 21-15 dan 21-16. Penampilan solid membuatnya mendominasi jalannya pertandingan dan memastikan tiket ke babak berikutnya.

Sementara itu, Chico harus menelan kekalahan menyakitkan dari tunggal Sri Lanka, Viren Nettasinghe, setelah bertarung tiga gim dengan skor 21-14, 20-22, dan 9-21. Hasil ini membuat langkahnya di turnamen Super 300 tersebut terhenti di babak awal.

Ubed Tampil Tenang, Chico Kehilangan Momentum

Dalam laga kontra Huang, Ubed tampil percaya diri sejak gim pertama. Pemain muda Indonesia itu berani mengambil inisiatif serangan dan unggul cepat 15-11. Agresivitasnya membuat Huang kesulitan mengimbangi permainan cepat yang diterapkan Zaki.

Kerja keras Ubed membuahkan hasil. Dia menutup gim pertama dengan kemenangan 21-15. Momentum positif tersebut berlanjut di gim kedua, di mana Ubed mampu menjaga keunggulan dan akhirnya menang 21-16. Kemenangan ini memastikan langkahnya ke babak 16 besar dan memperpanjang kiprah Indonesia di sektor tunggal putra.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut