Update Ranking BWF usai Thomas dan Uber Cup 2024: Komang Ayu Meroket!
                
                CHENGDU, iNews.id - Update ranking BWF usai Thomas dan Uber Cup 2024 sudah dirilis, Selasa (7/5/2024). Tunggal putri Indonesia Komang Ayu Cahya Dewi melesat.
Gelaran Thomas dan Uber Cup yang berlangsung di Chengdu, China telah berakhir. Tim putra dan putri Merah Putih juga sudah tiba di Indonesia pada Senin (6/5/2024) malam WIB.
                                Dalam gelaran tersebut, tim putra dan putri Merah Putih meraih medali perak. Keduanya sama-sama tumbang dari sang tuan rumah China di partai puncak. Tidak ada perubahan yang mencolok pada ranking dunia BWF di tim Merah Putih.
Di sektor tunggal putra, Jonatan Christie masih menjadi nomor satu untuk Indonesia dengan duduk di peringkat tiga dunia. Sementara, Anthony Sinisuka Ginting berada di posisi tujuh dan Chico Aura Dwi Wardoyo di peringkat 29.
                                        Lalu di sektor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung juga masih menjadi nomor satu untuk Indonesia dengan menempati sembilan dunia. Ester Nurumi Tri Wardoyo yang tampil gemilang masih tetap di posisi 38 dunia.