BANGKOK, iNews.id - Tunggal putra Denmark Viktor Axelsen menjuarai Toyota Thailand Open 2021. Dia menang mudah atas kompatriotnya Hans Kristian Solberg Vittinghus, 21- 11, 21-7 pada final di Impact Arena, Minggu (24/1/2021) sore.
Axelsen memulai game pertama dengan sempurna dan langsung memimpin 2-0. Tapi Vittinghus berusaha mengimbangi permainan Axelsen dan membuat skor imbang 3-3.
Namun setelahnya Axelsen dapat mematikan langkah Vittinghus sehingga memimpin 11-5 ketika interval. Vittinghus mencoba untuk bermain agresif, tetapi masih kesulitan untuk mengejar.
Keadaan itu pun membuat Axelsen bisa melenggang dengan keunggulan mencapai 20-11. Dia tak mengalami kesulitan berarti untuk mengakhiri game pembuka dengan kemenangan.
Editor : Reynaldi Hermawan