26 Pemain Portugal Ini Yakin Bisa Kalahkan Prancis dan Jerman di Grup Neraka Euro 2020
LISBON, iNews.id- Tim Nasional (Timnas) Portugal telah merilis 26 pemain yang dibawa di Euro 2020. Portugal siap mengalahkan dua tim kuat kuat lainnya di grup F yakni Prancis dan Jerman.
Timnas Portugal diperkuat para pemain yang cukup mumpuni untuk membantu mempertahankan gelar juara. Para pemain bintang akan dipimpin Cristiano Ronaldo.
Timnas Portugal adalah juara Piala Eropa 2016. Saat itu, Mereka mengalahkan tuan rumah Prancis dengan skor 1-0 di final.
Kekuatan Timnas Portugal jauh berkembang ketimbang Piala Eropa edisi sebelumnya. Para pemain hebat, seperti Bruno Fernandes, Bernardo Silva, Joao Felix, Diogo Jota, dan Ruben Dias, akan menambah kekuatan Timnas Portugal di Piala Eropa 2020.
Pelatih Timnas Portugal, Fernando Santos, optimistis menyambut Piala Eropa 2020. Dia bahkan mengklaim pasukannya sebagai salah satu calon juara.
“Saya memiliki kepercayaan yang besar pada para pemain saya dan saya memiliki keyakinan bahwa Portugal adalah kandidat gelar,” kata Santos, dikutip dari APnews, Jumat (21/5/2021).