Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Komentar Berkelas Veda Ega Pratama usai Tembus Moto3 2026
Advertisement . Scroll to see content

44 Balapan MotoGP 2024 Dinilai Menyiksa Pembalap, Dorna Sports Bilang Begini

Jumat, 08 Desember 2023 - 20:14:00 WIB
44 Balapan MotoGP 2024 Dinilai Menyiksa Pembalap, Dorna Sports Bilang Begini
44 balapan yang akan digelar di MotoGP 2024 dinilai bakal menyiksa pembalap. Dorna Sports selaku penyelenggara angkat bicara.
Advertisement . Scroll to see content

VALENCIA, iNews.id – 44 balapan yang akan digelar di MotoGP 2024 dinilai bakal menyiksa pembalap. Dorna Sports selaku penyelenggara angkat bicara.

MotoGP 2023 menghadirkan format baru yang sedikit berbeda dari musim-musim sebelumnya. Para pembalap tampil dalam sprint di hari Sabtu dengan tujuan agar para penonton mendapatkan lebih banyak hiburan dalam balapan di setiap pekan Grand Prix.

Namun, format baru tersebut mendapatkan tanggapan positif dan juga negatif dari berbagai pihak, termasuk para pembalap. Mereka yang tidak setuju beranggapan bahwa 40 balapan dari 20 seri yang ada terlalu banyak dan akan membuat para pembalap kelelahan serta dapat tekanan lebih.

Pada prakteknya, banyak pembalap mengalami kecelakaan dalam sprint, termasuk Enea Bastianini (Ducati Lenoto) yang menjadi korban pertama dalam seri pembuka di Portugal.

Setelah itu, di Jerez, Austria, India dan Qatar juta terjadi insiden di mana pembalap terajuh sesaat setelah dimulainya sprint atau pada saat sprint karena mereka semua sangat berambisi untuk mendapat poin dari balapan jarak pendek itu.

Kendati demikian, Ezpeleta menilai format sprint berjalan sangat baik di MotoGP 2023 dan menimbulkan banyak dampak positif. Salah satunya adalah meningkatnya jumlah penonton yang hadir di sirkuit, yang mencapai 2.857.925 juta sepanjang musim.

“Ini jelas merupakan musim yang luar biasa bagi kami dengan perubahan besar dalam format dan juga integrasi orang-orang baru ke dalam organisasi kami. Kami sangat senang,” kata Ezpeleta dilansir dari Speedweek, Jumat (8/12/2023).

“Format baru ini sangat positif. Angka-angka tersebut membuktikannya sendiri. Kami memiliki penonton terbanyak dalam satu musim, dengan peningkatan jumlah penonton yang signifikan dari tahun lalu hingga tahun ini,” tambahnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut