Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa: Belgia dan Jerman Menang, Prancis Tertahan
Advertisement . Scroll to see content

Aaron Ramsey Bawa Wales Unggul 1-0 Atas Turki di Babak Pertama 

Kamis, 17 Juni 2021 - 00:20:00 WIB
Aaron Ramsey Bawa Wales Unggul 1-0 Atas Turki di Babak Pertama 
Aaron Ramsey mendapat peluang emas untuk membawa Wales unggul cepat atas Turki (Foto: Reuters/Dan Mullan)
Advertisement . Scroll to see content

BAKU, iNews.id – Tim nasional (Timnas) Wales unggul 1-0 di babak pertama matchday kedua Grup A Piala Eropa 2020 kontra Turki, Rabu (16/6/2021). Pertandingan ini digelar di Stadion Olimpiade, Baku.

Gol pertama Wales diciptakan Aaron Ramsey, dua menit jelang turun minum. 

Jual beli serangan sudah terjadi sejak menit awal. Aaron Ramsey nyaris membawa Wales unggul cepat di menit enam. Akan tetapi, tembakannya dari dalam kotak penalti, bisa diselamatkan dengan gemilang oleh Ugurcan Cakir. 

Sementara itu, timnas Turki juga mengancam tiga menit berselang. Sayangnya, tembakan Burak Yilmaz masih membentur pemain belakang Wales dan hanya menghasilkan tendangan sudut.

Tandukkan Kieffer Moore di menit 13 juga masih melambung di atas mistar gawang Turki. 

Lagi, Turki membalas peluang itu dengan tembakan voli Cengiz Under semenit berselang. Bola sayangnya masih mengarah tepat ke pelukan Danny Ward. Sebuah blok brilian dilakukan Caglar Soyuncu pada menit 17 terhadap tembakan Moore di mulut gawang sehingga skor tetap 0-0. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut