Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Luka Modric Sebut AC Milan Selevel Real Madrid dalam Reputasi dan Sejarah
Advertisement . Scroll to see content

AC Milan Resmi Datangkan Christopher Nkunku dari Chelsea, Transfer Capai Rp824 Miliar

Sabtu, 30 Agustus 2025 - 19:45:00 WIB
AC Milan Resmi Datangkan Christopher Nkunku dari Chelsea, Transfer Capai Rp824 Miliar
AC Milan resmi mengumumkan perekrutan Christopher Nkunku dari Chelsea dengan status permanen. (Foto: X @ACMilan)
Advertisement . Scroll to see content

Nkunku lahir di Lagny-sur-Marne, Prancis, pada 14 November 1997. Dia berkembang di akademi Paris Saint-Germain (PSG) dan mencatat debut tim utama pada 2015. Selama empat musim, dia mencetak 11 gol dari 78 laga dan meraih dua gelar Coupe de France, tiga Piala Super Prancis, serta dua Coupe de la Ligue.

Pada 2019, Nkunku pindah ke RB Leipzig. Selama empat musim di Bundesliga, dia tampil dalam 172 pertandingan dan mengoleksi 70 gol. Prestasinya mencakup dua gelar DFB-Pokal serta Sepatu Emas Bundesliga 2022-2023.

Namanya kian melambung hingga Chelsea menebusnya pada 2023 dengan biaya 60 juta euro (Rp1,15 triliun). Dalam dua tahun bersama The Blues, Nkunku mencetak 18 gol dari 62 laga dan mempersembahkan trofi UEFA Conference League serta Piala Dunia Antarklub 2025.

Di level internasional, Nkunku menjalani debut bersama Timnas Prancis pada Maret 2022. Hingga kini, dia sudah mencatatkan 14 caps dan satu gol untuk Les Bleus.

Rossoneri memastikan Nkunku akan mengenakan nomor punggung 18. Dengan pengalaman bermain di tiga liga top Eropa, kehadirannya diyakini akan menambah daya ledak lini serang Milan untuk kembali bersaing di Serie A dan Liga Champions.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut