Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Aksi Gila Jay Idzes Jadi Sorotan Serie A Usai Wajahnya Jadi Tameng Kemenangan Sassuolo
Advertisement . Scroll to see content

Ahmad Dhani Usul Pemain Naturalisasi Dijodohkan dengan Perempuan Indonesia, Netizen Murka: Rasis!

Kamis, 06 Maret 2025 - 12:49:00 WIB
Ahmad Dhani Usul Pemain Naturalisasi Dijodohkan dengan Perempuan Indonesia, Netizen Murka: Rasis!
Anggota Komisi X DPR RI Ahmad Dhani mengusulkan PSSI menaturalisasi pemain untuk dijodohkan dengan perempuan Indonesia (Foto: IST)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Anggota Komisi X DPR RI Ahmad Dhani mengusulkan PSSI menaturalisasi pemain untuk dijodohkan dengan perempuan Indonesia agar tecipta bibit unggul. Pentolan Band Dewa 19 itu membuat netizen murka.

Semua berawal ketika Ahmad Dhani mengikuti rapat Komisi X terkait persetujuan pemberian status warga negara Indonesia (WNI) terhadap tiga pesepak bola keturunan Emil Audero, Dean James dan Joey Pelupessy, Rabu (5/3/2025). Agenda tersebut dihadiri Ketua Umum, PSSI Erick Thohir.

"Saya hanya menambahi saja, Pak Erick, saya itu orang yang termasuk setuju, sangat setuju naturalisasi, bahkan sampai 50-50 pun saya nggak ada masalah separuh-separuh. Karena menurut saya, ini adalah bagian daripada revolusi dalam dunia persepakbolaan," kata Dhani dalam rapat.

Lalu dia meminta Erick untuk mengurangi naturalisasi pemain dengan ras Eropa. Ahmad Dhani punya alasan kuat terkait hal tersebut.

"Kalau bisa dicari yang mungkin dari yang rasnya mirip-mirip dengan kita, entah itu dari Korea, atau dari Afrika yang mirip-mirip kita gitu. Nggak masalah banyak, nggak ada masalah. Yang penting warna kulitnya masih seperti kita," tutur Dhani.

Lantas, Dhani pun mengusulkan agar PSSI bisa merekrut pemain sepakbola yang sudah berumur tua. Hal itu ditujukan untuk dijodohkan dengan perempuan asli Indonesia.

"Lalu naturalisasi, tidak harus itu pemain. Bisa juga misalnya, pemain-pemain bola yang sudah di atas usia 40, itu bisa juga kita naturalisasi pemain bola yang hebat, lalu kita jodohkan dengan perempuan Indonesia," terang politikus Partai Gerindra itu.

"Nah anaknya itu yang kita harapkan menjadi pemain bola yang bagus juga. Nah ini pemikirannya agak out of the box Pak Erick, tapi bisa dianggarkan untuk 2026 programnya, jadi pemain bola di atas 40 tahun yang mau di naturalisasi dan mungkin yang duda, kita carikan jodoh di Indonesia Pak," ucapnya.

Ucapan Ahmad Dhani langsung viral dan bikin jengkel pencinta sepak bola Tanah Air. Netizen meluapkan kekesalannya di dunia maya.

"Ahmad Dhani ini rasis dan sangat melecehkan wanita Indonesia," tulis akun X @triwul82.

"AHMAD DHANI RASIS. @Gerindra COBA EDUKASI LAGI ITU ORANG LO," komentar @JakartaCityFC
 
 

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut