Ajax Tak Akan Lepas Jurrien Timber, Man United Terancam Gigit Jari
Van Gaal pun mengancam Timber tidak akan mendapatkan menit bermain banyak saat membela timnas Belanda di Piala Dunia 2022 di Qatar. Terbaru Timber mendapatkan halangan untuk bergabung ke Man United.
Romano mengatakan Schreuder sudah melakukan pembicaraan mengenai masa depan Timber. Ia menjelaskan dalam pembicaraan tersebut Timber akan tetap bertahan.
“Saya telah berbicara dengan Jurrien dan saya berasumsi dia akan bertahan di Ajax," tulis Romano dilansir dari twitternya, Jumat (24/6/2022).
Lebih lanjut, Romano menjelaskan Ajax mengetahui pilihan terbaik mengenai karirnya. Ia pun mengatakan Timber akan tetap bertahan di De Godenzonen -julukan Ajax, meski Man United terus mengincarnya.
“Timber adalah orang yang cerdas dan dia tahu apa yang terbaik untuk dirinya sendiri. Kami pikir dia belum selesai di Ajax," pungkasnya.
Editor: Ibnu Hariyanto