Angel Di Maria Tinggalkan Juventus, Balik ke Benfica?
TURIN, iNews.id- Angel Di Maria memutuskan untuk meninggalkan Juventus pada akhir musim 2022-2023. Di Maria pun menuliskan pesan perpisahan.
Angel Di Maria bergabung dengan Juventus dengan kontrak satu musim pada 2022 silam. Pemain berusia 35 tahun itu berhasil mencatatkan delapan gol dan tujuh assist dari 40 pertandingan bersama Juventus di semua kompetisi.
Sayangnya, Di Maria belum berhasil membawa Juventus meraih gelar. Kini, Di Maria sudah memutuskan untuk berpisah dengan klub menjelang bursa transfer musim panas 2023. Eks pemain Paris Saint-Germain (PSG) itu akan berstatus bebas transfer.
Di Maria pun sudah mengucapkan salam perpisahan kepada rekan-rekannya di Bianconeri melalui unggahan akun Instagram pribadinya (@angeldimariajm), Selasa (6/6/2023). Di Maria mengatakan menyesal gagal mengantar Juventus meraih gelar.
“Saya telah mencapai akhir dari tahap yang sulit dan rumit. Saya pergi dengan ketenangan pikiran dari seseorang yang memberikan segalanya untuk membantu klub terus memenangkan gelar, tapi itu tidak mungkin,” tulis Di Maria.