Bintang Timnas Arab Saudi Positif Pakai Doping, Batal Bela Negara di Piala Dunia 2022
Tepatnya, pemain berusia 28 tahun yang bermain untuk klub Saudi, Al-Shabab itu dinyatakan positif pada Februari menggunakan obat terlarang furosemide. Sebab itu, Al-Muwallad dilarang selama 18 bulan oleh otoritas anti-doping Saudi sejak Furosemide digunakan sebagai agen penutup untuk mencegah deteksi steroid anabolik.
Sementara itu, Badan Anti-Doping Dunia mengkonfirmasi pada Minggu bahwa pihaknya telah ikut campur sebelum skuad Saudi dipilih. Adapun, lelatih Renard telah memanggil Nawaf Al-Abed yang berusia 32 tahun untuk menggantikan Al-Muwallad.
"WADA telah mengajukan banding atas kasus tersebut ke CAS (Pengadilan Arbitrase Olahraga) untuk mencari jangka waktu yang lebih lama untuk tidak memenuhi syarat," kata badan tersebut dalam sebuah pernyataan.
Al-Muwallad sendiri sudah menjadi langganan Arab Saudi sejak 2012. Dia mengoleksi 74 caps dan 17 gol.
Editor: Dimas Wahyu Indrajaya