Bojan Hodak Akui Persija Lebih Mengerikan, Persib Pasang Ancang-Ancang
BANDUNG, iNews.id - Bojan Hodak secara terbuka mengakui kekuatan Persija Jakarta jelang duel panas El Clasico Indonesia pada pekan ke-17 Super League 2025-2026. Pelatih Persib Bandung itu menilai Macan Kemayoran kini tampil lebih solid dan berbahaya dibanding musim lalu.
Persib Bandung dijadwalkan menjamu Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu (11/1/2025) pukul 15.30 WIB. Pertandingan ini menjadi laga krusial bagi kedua tim dalam persaingan papan atas klasemen sementara.
Duel sarat gengsi ini memiliki arti besar karena Persib dan Persija sama-sama berada dalam jalur perebutan posisi teratas. Satu hasil buruk berpotensi mengganggu stabilitas langkah menuju papan puncak.
Menjelang pertandingan, Bojan Hodak menyoroti perubahan signifikan dalam komposisi skuad Persija Jakarta. Dia menilai tim ibu kota mengalami peningkatan kualitas yang sangat terasa.