Borneo FC Perpanjang Kontrak Pieter Huistra, Siap Jadi Juara Liga 1
SAMARINDA, iNews.id- Borneo FC resmi memperpanjang kontrak Pieter Huistra sebagai pelatih Pesut Etam. Huistra sukses membawa Borneo FC kokoh di puncak klasemen Liga 1.
Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Presiden klub Borneo FC, Nabil Husein. Huistra dikontrak hingga 2025
“Ya coach Pieter Huistra masih bersama kami sampai tahun 2025,” kata Nabil, dilansir dari situs resmi Borneo FC, Senin (5/2/2024).
Dengan perpanjangan kontrak ini, Nabil berharap Huistra bisa semakin termotivasi untuk membawa Pesut Etam -julukan Borneo FC- merebut trofi Liga 1 musim ini. Pasalnya, sejauh ini Borneo FC tampil cukup ciamik.
“Semoga dengan perpanjangan membuat Pieter semakin termotivasi untuk memberikan gelar juara ke Kota Samarinda,” tutur Nabil.
Harus diakui bahwa Huistra sukses menyulap Borneo FC menjadi tim yang konsisten. Masuk di tengah musim 2022/2023, pelatih berusia 57 tahun ini mampu membawa Pesut Etam finis di peringkat empat.
Lalu di sepanjang kompetisi musim ini, performa Borneo FC semakin meningkat. Tim kebanggaan masyarakat Samarinda itu sekarang sedang merajai puncak klasemen sementara Liga 1 2023-2024.
Dari 23 pertandingan yang telah dimainkan, Borneo FC mengoleksi 51 poin dengan mengemas 15 kemenangan, enam hasil seri, dan hanya dua kekalahan. Poin mereka unggul cukup jauh atas Persib Bandung dan Bali United yang mengoleksi 41 poin.
Dengan pencapaian ini, tak ayal jika Borneo FC mengunci Huistra hingga 2025 mendatang. Terlebih lagi, Pesut Etam kemungkinan besar masuk dalam babak championship Liga 1 2023/2024. Sehingga peluang mereka untuk meraih gelar juara pun kian terbuka.
Sementara itu, Borneo FC tengah bersiap untuk menghadapi Persija Jakarta di pekan ke-24 Liga 1 2023/2024. Laga tersebut dijadwalkan berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur, Selasa (6/1/2024) pukul 19.00 WIB.
Editor: Ibnu Hariyanto