Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Komentar Mengejutkan Ancelotti Usai Timnas Brasil Dipermalukan Jepang
Advertisement . Scroll to see content

Brasil Mendominasi, Neymar Dkk Masih Imbang Lawan Kroasia di Babak Pertama

Jumat, 09 Desember 2022 - 22:52:00 WIB
Brasil Mendominasi, Neymar Dkk Masih Imbang Lawan Kroasia di Babak Pertama
Pemain Kroasia, Marcelo Brozovic berusaha menekel bintang Timnas Brasil, Neymar pada laga perempat final Piala Dunia 2022 di Stadion Education City, Jumat (9/12/2022). (Foto: REUTERS)
Advertisement . Scroll to see content

Tepat di menit ke-20, Neymar Jr berhasil melepaskan tembakan ke arah gawang Dominik Livakovic. Sayangnya, bola terlalu lemah meski sudah tepat sasaran. Setelah itu, Brasil kembali membangun serangan.

Sementara itu, Kroasia cenderung mengandalkan serangan balik lantaran Brasil terus menguasai bola. Tepatnya di menit ke-30, Vatreni mencoba peruntungannya lewat sepakan Ivan Perisic dari luar kotak penalti. Sialnya, bola masih melambung tinggi di atas mistar.

Setelah itu, kedua tim bermain tidak terlalu lepas dan masih sering memberikan operan yang salah. Kemudian, Neymar memiliki kesempatan di menit ke-42 untuk bisa membuka keran gol Brasil lewat tendangan bebas. Sialnya, sepakan keras bintang PSG itu masih bisa diamankan oleh Dominik Livakovic. Kemudian, tak ada gol yang tercipta hingga babak pertama usai dengan skor 0-0.

Susunan Pemain 

KROASIA XI (4-3-3): Dominik Livakovic (GK); Josip Juranovic, Dejan Lovren, Josko Gvardiol, Borna Sosa; Luka Modric, Marcelo Brozovic, Mateo Kovacic; Mario Pasalic, Andrej Kramaric, Ivan Perisic.

Cadangan: Josip Stanisic, Borna Barisic, Martin Erlic, Lovro Majer, Ivo Grbic, Nikola Vlasic, Marko Livaja, Bruno Petkovic, Ante Budimir, Mislav Orsic, Domagoj Vida, Ivica Ivusic, Josip Sutalo, Luka Sucic, Kristijan Jakic.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut